Ribuan Siswa Adu Bakat Lewat Sapen Islamic Competition 2023 | SEKOLAH RUJUKAN NASIONAL VERSI KEMDIKBUD

Ribuan Siswa Adu Bakat Lewat Sapen Islamic Competition 2023
administrator website | Saturday, 15 April, 2023
Ribuan Siswa Adu Bakat Lewat Sapen Islamic Competition 2023

Sebanyak 1250 siswa dan guru SD Muhammadiyah Sapen dari kelas I hingga kelas 5 berkontribusi dalam kegiatan Sapen Islamic Competition (SIC) 2023. 

Acara Sapen Islamic Competition berlangsung selama 3 hari, 11-13 April 2023 dengan mengusung tema "Mewujudkan Generasi Hebat, Kreatif, Inovatif, dan Berprestasi".

Jazilah, S.Ag., M.S.I., Ketua Panitia Sapen Islamic Competition menjelaskan diadakannya kegiatan SIC bertujuan untuk memberikan ruang bagi peserta didik SD Muhammadiyah Sapen  untuk mengembangkan bakat dan potensi diri dalam berkompetisi.

"Kami berharap memberikan ruang bagi anak-anak kelas 1-5 SD Muhammadiyah Sapen untuk menyalurkam bakat dan minatnya, kemudian berkompetisi di berbagai bidang, sehingga anak kelak memiliki bekal untuk mengembangkan potensi diri mereka", ujar Jazilah.
Jazilah melanjutkan sekira 150 orang terdiri dari anak dan guru berhasil masuk nominasi pemenang dalam Sapen Islamic Competition. "Kami merasa bersyukur banyak potensi yang dimiliki peserta didik dan guru yang dapat dikembangkan lebih optimal melalui even lomba ini", ujar Jazilah.

Pernyataan senada, disampaikan Munirul Amin, S.Sos.I., Kepala SD Muhammadiyah Sapen yang memgapresiasi digelarnya Sapen Islamic Competition. "Sapen Islamic Competition merupakan sarana yang sangat strategis dalam mengidentifikasi bakat dan potensi peserta didik, yang dapat dikembangkan secara lebih optimal lagi sehingga menghasilkan prestasi", imbuhnya.

 
 
Other News
 
Thursday, 20 July, 2017
Perpustakaan Sapen Terbaik di Yogyakarta
Perpustakaan AnNafid SD Muhammadiyah Sapen berhasil keluar sebagai juara 1 lomba perpustakaan antarSD/MI se-Kota Yogyakarta tahun 2017 yang diselenggarakan Arpusda…
Tuesday, 20 March, 2018
Adakan Gebyar Literasi 2018, Sapen Bentuk Insan Literat
Dalam rangka menggelorakan semangat literasi di lingkungannya, komunitas penggiat literasi SD Muhammadiyah Sapen mengadakan serangkaian lomba literasi yang didesain dalam…
Thursday, 30 March, 2017
Peringati Milad, Sapen Gelar Seminar Internasional tentang Pendidikan
Komitmen SD Muhammadiyah Sapen dalam ikut membantu mengembangkan pendidikan yang berkualitas tidak diragukan lagi. Pendidikan berkualitas merupakan harapan dari setiap…
 
 
SAPEN RADIO




SAPEN RADIO MENGEDUKASI TIADA HENTI


 
Latest Agenda
 
 
Polling
Do you think this website has complete information?
Polling Result
Do Not Know
134
Less
200
Enough
143
Good
201
Excellent
1751
 
 
Comparative Study
 
 
Link

Visitor Count:
13.762.821