Moesa Choir Persembahkan Medali Emas Lomba Paduan Suara Tingkat Nasional | SEKOLAH RUJUKAN NASIONAL VERSI KEMDIKBUD

Moesa Choir Persembahkan Medali Emas Lomba Paduan Suara Tingkat Nasional
administrator website | Wednesday, 05 September, 2018
Moesa Choir Persembahkan Medali Emas Lomba Paduan Suara Tingkat Nasional

Setelah sukses meraih gold medal dalam lomba paduan suara tingkat internasional dalam ajang Bali International Choir Festival (BICF) 2018 yang dilangsungkan di Prime Plaza Hotel and Resort kawasan wisata Sanur, Bali beberapa waktu lalu, Moesa choir kembali mempersembahkan gold medal dalam lomba paduan suara tingkat nasional.

Gold medal kali ini dipersembahkan dalam lomba paduan suara tingkat nasional Saint Angela Children and Youth Choir Festival (SACYCF) 2018. Selain meraih gold medal, Moesa choir juga mendapat penghargaan sebagai tim favorit penonton dalam even yang dilangsungkan di Kampus Santa Angela School Bandung, 31 Agustus - 1 September 2018.

Rombongan yang beranggotakan 35 siswa di bawah pimpinan Wawan Efendie dan tim dengan konduktor Muhammad Arifin mampu membuat penonton yang hadir terpukau dan tim juri dari Kanada, Jepang, Philipna, dan Indonesia dengan penampilan Moesa Choir. Sebagai bentuk apresiasi, mereka memberikan applause yang cukup panjang usai Moesa Choir membawakan lagu pilihannya.

Raihan gold medal ini semakin menguatkan eksistensi tim paduan suara kebanggaan SD Muhammadiyah Sapen dalam jagad perpaduan suara baik di kancah nasional maupun internasional di tingkat sekolah dasar. "Prestasi ini menjadi modal yang sangat berharga bagi kami untuk mampu tampil lebih prima lagi dalam even lomba berikutnya", ujar Arifin selalu arsitek paduan suara Moesa Choir.

 
 
Other News
 
Friday, 03 August, 2018
Mahasiswa dari Sepuluh Negara Belajar Karawitan di Sapen
Sekira 49 mahasiswa terdiri dari 19 mahasiswa asing dari10 negara dan 30 mahasiswa Fakultas Kedokteran Gigi Universitas Muhammadiyah Yogyakarta yang…
Thursday, 26 May, 2016
Alumni Sapen "Serbu" Perguruan Tinggi Eropa
Terbukanya kran media informasi dan komunikasi cukup memberikan kemudahan bagi siapa saja yang akan melanjutkan studi lanjutnya di luar negeri.…
Wednesday, 21 December, 2016
Turnamen Futsal se-Jawa Timur Plus, Sapen Raih Runner Up
Tim futsal SD Muhammadiyah Sapen harus puas di posisi kedua setelah ditaklukan Magetan dengan skor 2-3 dalam turnamen futsal antar…
Monday, 15 February, 2021
Raih Juara Toyora Dream Car Art 2020 Delisha Terbang ke Jepang
Delisha Zianka Dzakiera, siswa kelas 3 CIMIPA Mansur AlKamili SD Muhammadiyah Sapen mendapatkan peluang untuk terbang ke Jepang. Delisha berhasil…
 
 
SAPEN RADIO




SAPEN RADIO MENGEDUKASI TIADA HENTI


 
Latest Agenda
 
 
Polling
Do you think this website has complete information?
Polling Result
Do Not Know
134
Less
198
Enough
143
Good
201
Excellent
1751
 
 
Comparative Study
 
 
Link

Visitor Count:
13.417.514